Pages

Tuesday, May 1, 2012

SATE BUMBU SEMUR # RESEP SATE BUMBU SEMUR


Bahan Membuat Sate Daging Bumbu Semur :

500 gram daging sapi, potong 2 1/2 x 2 1/ cm
3 butir bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putih, iris halus
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, memarkan
1 buah tomat merah, potong potong
3 sendok makan kecap manis
1 sendok teh gaam
1 sendok teh gula merah
300 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
2 sendok makan bawang goreng untuk taburan
Bumbu Halus Untuk Sate Daging Bumbu Semur :

6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm jahe
3 butir kemiri, sangrai
1/2 sendok teh terasi, bakar
1/4 sendok teh jintan
1/4 sendok teh pala bubuk
Cara Membuat Sate Daging Bumbu Semur :

Tumis bumbu halus, bawang merah iris, bawang putih iris halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.
Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan tomat, aduk rata.
Masukkan kecap manis, garam, dan gula merah. Aduk rata. tuang air. Masak sampai matang dan meresap. Tusuk daging di tusukan sate.
Bakar sambil di bolak balik dan diioles sisa bumbu sampai matang dan harum.
Untuk 14 tusuk

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Popular Posts